SAMARINDA.JURNALETAM – Dengan terpilihnya Ganjar Pranowo sebagai calon presiden di Pemilihan Presiden (Pilpres) tahun 2024 usungan PDI-Perjuangan, maka pengurus PDI-Perjuangan di tingkat daerah pun melakukan persiapan.
Seperti yang dilakukan oleh DPD PDI-Perjuangan Kaltim di Kantor DPD PDI-Perjuangan Kaltim Jalan AW Sjahranie pada Rabu, (3/5/2023). Pihaknya melakukan Rapat Konsolidasi Pemilu tahun 2024.
Ketua DPD PDI Perjuangan Kaltim, Safaruddin mengungkapkan, pihaknya telah membentuk koordinator Relawan Ganjar di Kaltim demi kemenangan Ganjar di Benua Etam.
“Kita sudah membentuk koordinator Relawan Ganjar di sini, berdasarkan perintah langsung dari DPP PDI-Perjuangan. Koordinator Relawan Ganjar nantinya akan menjangkau seluruh DPC. Saya perintahkan DPC untuk membentuk tim untuk mengkoordinir relawan,”terang Safaruddin.
Terkait langkah-langkah yang akan dilakukan, Safaruddin belum mau mempublikasikan program yang bakal dilaksanakan. Pasalnya, pihaknya masih berfokus pada pembentukan tim koordinator relawan pemenangan Ganjar Pranowo untuk Pilpres 2024.
“Kita harus petakan untuk kemudian mencari solusinya seperti apa. Intinya, banyak tim relawan pemenangan pak Ganjar yang muncul satu-satu bergantian. Bahkan ada beberapa relawan Pak Ganjar yang sudah bekerja satu tahun lebih. Kemarin ketemu dengan saya,” bebernya.
Animo masyarakat yang ingin masuk di dalam Relawan Ganjar sangat tinggi. Terbukti dengan banyaknya jumlah relawan di luar PDI-Perjuangan. Sehingga, dibentuknya Relawan Ganjar dari PDI-Perjuangan, akan mampu mengkoordinir suara pemenangan.
“Harus kita koordinir dengan baik supaya relawan-relawan yang terbentuk ini lebih fokus dan terarah. Kita juga akan bikin program-program pemenangan ke depannya,”pungkasnya. (*)