KUTAIKARTANEGARA.JURNALETAM – Bupati Kutai Kartanegara (Kukar), Edi Damansyah, menghadiri Executive Meeting antara Pemerintah Kabupaten Kukar dan direksi perusahaan perkebunan di Jakarta, yang diinisiasi oleh Dinas Perkebunan Kukar. Dalam sambutannya, Edi menyatakan komitmen Pemkab Kukar untuk menjaga dan mengawal investasi di wilayah tersebut, terutama di sektor perkebunan kelapa sawit, sekaligus mewujudkan pemerintahan yang baik di Kabupaten Kukar.
Bupati Kukar menjelaskan bahwa pembangunan yang baik melibatkan tiga pilar utama, yaitu pemerintah, dunia usaha, dan akademisi. Sinergi dan kolaborasi yang baik antara ketiga pilar ini sangat diperlukan, karena kesuksesan pembangunan tidak dapat dicapai jika bekerja secara terpisah.
Selanjutnya, Edi memberikan apresiasi kepada perusahaan perkebunan kelapa sawit swasta yang beroperasi di Kukar. Mereka telah mematuhi peraturan dan menunjukkan komitmen yang sesuai dengan amanat perundang-undangan. Bupati Kukar berkomitmen untuk terus mempromosikan potensi-potensi yang ada di wilayah Kukar guna menjaga dan meningkatkan investasi.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati juga memberikan penghargaan kepada beberapa perusahaan perkebunan. Penghargaan tersebut melibatkan berbagai aspek, seperti program pembiayaan beasiswa bagi putra/putri Kukar berprestasi, upaya pengendalian kebakaran kebun dan lahan di sekitar areal perkebunan, komitmen kerjasama pengelolaan hasil samping pabrik pengolahan kelapa sawit, fasilitas pembangunan kebun bagi masyarakat sekitar, serta kemitraan usaha perkebunan berkelanjutan, yang diikuti dengan penyerahan Surat Keputusan (SK) Penilaian Usaha Perkebunan PT. Real Kaltim Plantations tahun 2022.(ADV/Diskominfo Kukar)