Polisi Samarinda Tingkatkan Upaya Pencegahan Kecelakaan di Gunung Manggah

SAMARINDA.JURNALETAM – Perhatian terhadap kecelakaan yang terus terjadi di Gunung Manggah, yang berlokasi di Jalan Otto Iskandardinata (Otista), Kecamatan Samarinda Ilir, Samarinda, semakin meningkat. Kasatlantas Polresta Samarinda, AKP Creato Sonitehe Gulo, menjelaskan bahwa upaya pencegahan telah diperkuat dengan melibatkan instansi terkait seperti Dinas Perhubungan dan Dinas PUPR.

“Kecelakaan di Gunung Manggah umumnya dipicu oleh kondisi topografi yang sulit, terutama pada bagian penurunan yang ekstrim,” ungkap Gulo pada hari Selasa (23/4/2024).

Meskipun telah ada langkah-langkah pencegahan yang diterapkan, seperti pembatasan jenis kendaraan yang boleh melintasi jalur tersebut, kendala masih muncul karena alternatif jalur yang ada tidak dapat dilalui oleh kendaraan besar. Saat ini, Gunung Manggah menjadi satu-satunya jalur menuju Sambutan. Namun, pemerintah kota tengah berupaya membangun jalan tembus sebagai jalur alternatif.

“Kami juga terus berkoordinasi dengan jasa raharja untuk memasang spanduk peringatan di lokasi tersebut, guna meningkatkan kesadaran pengemudi truk. Pengawasan ketat terhadap kendaraan yang melintasi jalur tersebut juga kami lakukan,” tambah Gulo.

Selain itu, program pemeriksaan kendaraan ke perusahaan-perusahaan terkait juga dilakukan untuk memastikan kondisi kendaraan dalam keadaan baik. Sanksi tilang tetap diberlakukan untuk pelanggar yang tertangkap melakukan pelanggaran di jalur Gunung Manggah.

Dengan upaya-upaya ini, diharapkan jumlah kecelakaan di Gunung Manggah dapat diminimalisir, sehingga keselamatan para pengguna jalan dapat lebih terjamin. Polisi bersama dengan berbagai pihak terus mengupayakan langkah-langkah yang efektif guna mengatasi masalah kecelakaan di jalur tersebut.